oleh

Aplikasi Doclink dan Asuransi Syariah Berika Layanan Kesehatan Gratis

Bogor – Aplikasi penyedia layanan kesehatan Doclink Indonesia dan Wakalahmu, agregator asuransi syariah khusus pertama di Indonesia, menawarkan layanan pemeriksaan kesehatan gratis kepada mahasiswa STIE Zakkia. Pelayanan kesehatan ini merupakan bagian dari awal tahun ajaran baru di Kampus Dramaga Bogor pada Rabu, 24 November 2021

Pada kegiatan ini, Doclink dan Wakalahmu mengadakan pemeriksaan kesehatan dilakukan kepada 100 staf pengajar dan administrasi, dan kepada 300 mahasiswa STIE Tazkia, dilansir beritasatu.com.

Selain melakukan pemeriksaan kesehatan, Doclink dan Wakalahmu juga memberikan penyuluhan tentang pentingnya hidup sehat dan perlunya melindungi diri dari risiko-risiko sedini mungkin dengan produk-produk berbasis Syariah.

CEO Doclink Indonesia, Dion Dewa Barata mengatakan, pihaknya memberikan dukungan pada acara pembukaan ajaran baru Institut Tazkia, dengan memberikan pelayanan kesehatan bagi staf, pengajar sekaligus mahasiswanya.

Baca Juga  Bahas Kerjasama Literasi Pengurus PUB Kunjungi JBS

Mulai dari pemeriksaan dasar hingga penyakit spesifik seperti asam urat, gula darah dan pemeriksaan lain jika ada keluhan penyakit.

“Kita juga memberikan pengobatan, Kegiatan ini lebih ke persiapan pembelajaran tatap muka, lebih ke skrining lah, kalau tes antigen kan sudah dilakukan sebelumnya. Intinya ini ikhtiar untuk menjaga kesehatan,” tandasnya.

Apalagi, kata dia, sekarang metode pembelajaran sudah dilakukan tatap muka, sehingga secara kondisi kesehatan semuanya harus fit.

Pada kesempatan yang sama, CMO Doclink Indonesia, Raden Bambang Sulistio menambahkan, kegiatan merupakan yang pertama kali difasilitasi.

Baca Juga  Kartu Prakerja Gelombang 14 Resmi Dibuka

Ke depan, kata dia, akan ke pesantren-pesantren dan beberapa sekolah. “Petugas medisnya dari tim Doclink Indonesia,” tukas pria yang akrab disapa Bonnie itu.

Sementara itu, Founder Wakalahmu, Anggatama Wiranatakusumah mengatakan, semakin banyak warga yang siap sadar pentingnya gaya hidup sehat dan aman, sehingga kegiatan ini pasti sangat bermanfaat buat masyarakat.

Ia berharap kolaborasi dapat lebih terjalin serta berkontribusi untuk Indonesia lebih baik kedepannya.

“Kami sangat bersyukur bahwa kolaborasi antara Wakalahmu dengan Doclink ini dapat terwujud. Hal ini merupakan salah satu bentuk komitmen Wakalahmu untuk senantiasa memberikan literasi dan kemudahan akses asuransi syariah kepada masyarakat Indonesia. Kerjasama ini akan terus ditingkatkan karena kami meyakini akan memberikan dampak yang positif bagi masyarakat,” ujar Angga.

Baca Juga  Ahmad Muzani: Jadikan Sulsel Kadang Gerindra dan Menangkan Prabowo Presiden

Di tempat yang sama, Staf Matrikulasi Insitut Tazkia, Dery menuturkan, untuk staf terdata berjumlah 118 orang, dengan mahasiswa yang ada di asrama sebanyak 399 orang.

Ia mengaku kegiatan ini sangat bermanfaat karena menjadi salah satu alternatif mengecek kondisi kesehatan staf dan mahasiswa yang tinggal di asrama.

“Selama pandemi kan semua serba terbatas, ini jadi salah satu terobosan yang baik. Alhamdulillah secara keseluruhan normal, hanya satu dan dua orang ada penyakit tapi sifatnya tidak berat dan butuh perawatan ringan,” tuntasnya.(*/cr2)

News Feed